JENIS -JENIS PERTUMBUHAN PADA MANUSIA

Image
  Jenis – jenis Pertumbuhan Pada dasarnya, jenis pertumbuhan dapat dibagi menjadi dua, yaitu pertumbuhan yang bersifat linier dan pertumubuhan massa jaringan. Dari sudut pandang antropometri, kedua jenis pertumbuhan ini mempunyai arti yang berbeda. Pertumbuhan linier menggambarkan  status gizi yang dihubungkan pada masa lampau dan pertumbuhan masa jaringan menggambarkan status gizi yang dihubungkan pada masa sekarang saat pengukuran. Pertumbuhan linier Bentuk ukuran linier adalah ukuran yang berhubungan dengan panjang badan, lingkar dada, dan lingkar kepala. Ukuran linier yang rendah biasanya menunjukan keadaan gizi yang kurang akibat kekurangan energi dan protein yang diderita waktu lampau. Ukuran linier yang paling sering digunakan adalah tinggi atau panjang badan.   Pertumbuhan masa jaringan Bentuk dan ukuran masa jaringan adalah masa tubuh. contoh ukuran massa jaringan adalah berat badan, lingkar lengan atas (LILA), dan tebal lemak bawah kulit. Apabila ukuran ini rendah

KEBUTUHAN ASI DALAM SEHARI UNTUK ANAK

 Taksiran Konsumsi ASI (Air Susu Ibu)

 Seringkali penelitian konsumsi makanan dilakukan pada anak usia dibawah lima tahun untuk mengetahui hubungan antara konsumsi dengan status gizi. Khususnya untuk anak usia dibawah 2 tahaun. Biasanya selain makan makanan juga masih minum ASI yang dikonsumsi anak tersebut.

Menurut penelitian Jansen (1960) di Biak, volume ASI akan menurun seiring waktu (usia anak), yaitu :

  • ·         Tahun pertama : volume ASI berkisar 400-700 ml/24 jam
  • ·         Tahun kedua : volume ASI berkisar 200-400 ml/24 jam
  • ·         Setelah itu : volume ASI sekitar 200 ml/24 jam

Selain itu, berdasarkan penelitian Bailey K.V di new Guinea (1965), ditemukan bahwa dengan kenaikan jumlah anak terjadi perubahan terhadap volume ASI yang dihasilkan, seperti berikut :

  • ·         Anak pertama : jumlah ASI 580 ml/hari
  • ·         Anak kedua : jumlah ASI 645 ml/hari
  • ·         Anak ketiga : jumlah ASI 602 ml/hari
  • ·         Anak keempat : jumlah ASI 650 ml/hari
  • ·         Anak keenam : jumlah ASI 506 ml/hari
  • ·         Anak ke enam : jumlah ASI 524 ml/hari

Jumlah volume ASI berdasarkan hasil penelitian  diatas bukanlah merupakan angka yang mutlak. Faktor-faktor lain juga ikut mempengaruhi produksi air susu ibu, misalnya keadaan psikologi ibu (keadaan sedih, kecemasan dsb) dan fakor usia ibu (ibu yang lebih muda dapat menghasilkan ASI lebih banyak daripada ibu yang sudah tua), faktor konsumsi gizi dan air minum, yaitu ibu menyusui yang jumlah minumannya sedikit akan memproduksi ASI yang lebih sedikit. 

Comments

Popular posts from this blog

PENEMUAN MINERAL

MAKANAN ASIA TENGGARA

LANGKAH-LANGKAH MENGADAKAN PENYULUHAN KESEHATAN