Posts

Showing posts with the label CARA MENGOBATI CEDERA PADA SENDI

JENIS -JENIS PERTUMBUHAN PADA MANUSIA

Image
  Jenis – jenis Pertumbuhan Pada dasarnya, jenis pertumbuhan dapat dibagi menjadi dua, yaitu pertumbuhan yang bersifat linier dan pertumubuhan massa jaringan. Dari sudut pandang antropometri, kedua jenis pertumbuhan ini mempunyai arti yang berbeda. Pertumbuhan linier menggambarkan  status gizi yang dihubungkan pada masa lampau dan pertumbuhan masa jaringan menggambarkan status gizi yang dihubungkan pada masa sekarang saat pengukuran. Pertumbuhan linier Bentuk ukuran linier adalah ukuran yang berhubungan dengan panjang badan, lingkar dada, dan lingkar kepala. Ukuran linier yang rendah biasanya menunjukan keadaan gizi yang kurang akibat kekurangan energi dan protein yang diderita waktu lampau. Ukuran linier yang paling sering digunakan adalah tinggi atau panjang badan.   Pertumbuhan masa jaringan Bentuk dan ukuran masa jaringan adalah masa tubuh. contoh ukuran massa jaringan adalah berat badan, lingkar lengan atas (LILA), dan tebal lemak bawah kulit. Apabila ukuran ini rendah

CEDERA PADA SENDI

Image
  CEDERA PADA SENDI Dalam pengobatan luka atau cedera pada sendi adalah penting untuk mencapai gerakan yang sempurna. Untuk itu perlu pengetahuan tentang segala kemungkinan gerak pada setiap sendi sebagaimana telah di uraikan. Hal itu sangat berharga dalam usaha perbaikan. Sendi bahu . Karena kedangkalan rongga persendian, kepala humerus yang besar dan kelemahan ligamen kapsul, sendi bahu cenderung lebih mudah terkena dislokasi dari pada sendi lain manapun dalam tubuh. Dislokasi adalah pemisahan lengkap permukaan-permukaan yang di sebabkan tertariknya kapsul. Dislokasi dapat merupakan komplikasi pada fraktur ujung atas humerus. Sendi sterno-klavikular dapat mengalami dislokasi kedepan atau kebelakang sebagai akibat jatuh dengan keras di atas bahu, misalnya penunggang kuda. Sendi akromio-klavikular lebih sering kena subluksasi dari pada dislokasi. Berhubung longgarnya ligamen kapsul dan permukaan persendian yang dangkal maka ada banyak kemungkinan gerak. Terlebih lagi gerakan sendi