JENIS -JENIS PERTUMBUHAN PADA MANUSIA

Image
  Jenis – jenis Pertumbuhan Pada dasarnya, jenis pertumbuhan dapat dibagi menjadi dua, yaitu pertumbuhan yang bersifat linier dan pertumubuhan massa jaringan. Dari sudut pandang antropometri, kedua jenis pertumbuhan ini mempunyai arti yang berbeda. Pertumbuhan linier menggambarkan  status gizi yang dihubungkan pada masa lampau dan pertumbuhan masa jaringan menggambarkan status gizi yang dihubungkan pada masa sekarang saat pengukuran. Pertumbuhan linier Bentuk ukuran linier adalah ukuran yang berhubungan dengan panjang badan, lingkar dada, dan lingkar kepala. Ukuran linier yang rendah biasanya menunjukan keadaan gizi yang kurang akibat kekurangan energi dan protein yang diderita waktu lampau. Ukuran linier yang paling sering digunakan adalah tinggi atau panjang badan.   Pertumbuhan masa jaringan Bentuk dan ukuran masa jaringan adalah masa tubuh. contoh ukuran massa jaringan adalah berat badan, lingkar lengan atas (LILA), dan tebal lemak bawah kulit. Apabila ukuran ini rendah

PENTINGNYA MENGENALKAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP-ASI) KEPADA ANAK

 

PENTINGNYA MENGENALKAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP-ASI) KEPADA ANAK

 

Makanan Pendamping ASI (MP-ASI) adalah makanan yang diberikan secara berangsur angsur pada bayi untuk memenuhi kecukupan gizi menjelang dan sudah disapih, sebelum diberi makanan anak, dimana ASI masih tetap diberikan. Komposisi MP-ASI adalah sebagai berikut:

  • ·     bahan pokok : beras, gandum, tepung, kentang, roti, makaroni atau makanan sumber karbohidrat lainnya
  • ·       lauk hewani dan nabati : daging, hati, ayam, telur, ikan, kacang-kacangan, tahu, tempe
  • ·         sayuran: bayam, labu kuning, wortel, tomat, oyong, buncis
  • ·         buah: pepaya, jeruk manis, alpukat, pisang, melon
  • ·         minyak/lemak: santan, margarin, minyak,

Tujuan pemberian MP-ASI adalah untuk melengkapi zat-zat gizi yang kurang terdapat dalam ASI, mengembangkan kemampuan bayi untuk menerima bermacam-macam makanandengan berbagai rasa dan tekstur, mengembangkan kemampuan bayi untuk mengunyah dan menelan, melakukan adaptasi untuk menerima makanan yang mengandung kadar energi yang tinggi.

Pemberian MP-ASI diberikan dengan sejalan tanda lapar dan nafsu makan serta frekuensi dan cara pemberiannya disesuaikan dan usia bayi. Kesesuaian jenis makan yang dapat dikonsumsi oleh bayi dan anak sesuai usia yaitu usia 0-6 bulan anak mulai mengemut dan menelan maka berikan makanan dalam bentuk cair, usia 4-7 bulan yaitu fase awal menguyah, meningkatknya kemampuan menyedot dari bagian tengah lidah sampai dengan 1/3 lidah belakang maka makanan yang dapat dikonsumsi adalah cair dan semi padat, usia 7-12 bulan yaitu usia anak mulai dapat membuka bibir dengan sendok, mengigit, mengunyah, menggerakan lidah dan memindahkan makanan ke gigi maka makanan yang dapat dikonsumsi yaitu makanan dalam bentuk saring, makanan lunak yang bisa dipegang jari, usia 12-24 bulan yaitu anak mulai bisa mengunyah dengan gerakan memutar makanan  maka makanan yang bisa dikonsumsi sudah bisa disamakan dengan makanan keluarga.

Comments

Popular posts from this blog

PENEMUAN MINERAL

MAKANAN ASIA TENGGARA

LANGKAH-LANGKAH MENGADAKAN PENYULUHAN KESEHATAN