JENIS -JENIS PERTUMBUHAN PADA MANUSIA

Image
  Jenis – jenis Pertumbuhan Pada dasarnya, jenis pertumbuhan dapat dibagi menjadi dua, yaitu pertumbuhan yang bersifat linier dan pertumubuhan massa jaringan. Dari sudut pandang antropometri, kedua jenis pertumbuhan ini mempunyai arti yang berbeda. Pertumbuhan linier menggambarkan  status gizi yang dihubungkan pada masa lampau dan pertumbuhan masa jaringan menggambarkan status gizi yang dihubungkan pada masa sekarang saat pengukuran. Pertumbuhan linier Bentuk ukuran linier adalah ukuran yang berhubungan dengan panjang badan, lingkar dada, dan lingkar kepala. Ukuran linier yang rendah biasanya menunjukan keadaan gizi yang kurang akibat kekurangan energi dan protein yang diderita waktu lampau. Ukuran linier yang paling sering digunakan adalah tinggi atau panjang badan.   Pertumbuhan masa jaringan Bentuk dan ukuran masa jaringan adalah masa tubuh. contoh ukuran massa jaringan adalah berat badan, lingkar lengan atas (LILA), dan tebal lemak bawah kulit. Apabila ukuran ini rendah

KEHAMILAN DENGAN DIABETES MELITUS


KEHAMILAN DENGAN DIABETES MELITUS

 

Diabetes melitus adalah penyakit metabolik yang disebabkan karena kekurangan jumlah hormon insulin dan atau gangguan kerja hormon insulin. Kehamilan dengan diabetes melitus atau disebut dengan DMG (diabetes melitus gestational) adalah gangguan intoleransi glukosa berbagai tingkat yang diketahui pertama kali saat hamil tanpa membedakan apakah penderita perlu mendapatkan insulin atau tidak.

DGM ini bisa terjadi berawal dari glukosa berdifusi melalui plasenta sehingga kadar glukosa darah pada ibu akan sama dengan glukosa darah pada janin. Akan tetapi insulin tidak dapat ke janin, sehingga pengaturannya tergantung kepada glukosa darah pada ibu.  Proses ini akan mengakibatkan glukosa darah meningkat, sehingga membutuhkan insulin yang lebih. Jika insulin kurang ini akan mengakibatkan hiperglikemia. Resistensi insulin ini disebabkan oleh hormon estrogen, progesteron, prolaktin, dan plasenta laktogen.

Faktor resiko yang menyebabkan DMG adalah riwayat keluarga, kehamilan pada wanita berumur > 35 tahun, obesitas, infeksi saluran kemih, ada riwayat pernah melahirkan anak yang berukuran besar, lahir mati dan bayi cacat.kondisi DGM ini biasanya ditandai dengan keluhan 3P yaitu poliphagia, poliuri dan polidipsi atau dikenal dengan sering kencing, sering minum dan nafsu makan meningkat dan kurang tenaga. Selain itu juga ditandai dengan GDP > 120 Mg/dl dan GDS >200 Mg/dl.

Kehamilan dengan DMG ini akan mengakibatkan berbagai komplikasi yang terjadi pada tubuh kita yaitu :

·         Komplikasi maternal adalah ISK, hidramnion, hipertensi kronik, preeklamsia, kematian ibu

·         Komplikasi fetal adalah abortus spontan, kelainan kongenital, insufisiensi plasenta, makrosomia, kematian intrauterin

·         Komplikasi neonatal (prematuritas, kematian intra uterin, kematian neonatal, trauma lahir, hipoglikemia, hipomagnesemia, hipokalsemia, hiperbilirubinemia)

·         Komplikasi anak adalah gangguan tumbuh kembang, intelektual, obesitas, dan diabetes melitus

Adapun yang perlu diperhatikan pada DMG adalah glukosa darah harus dikembalikan menjadi normal, pertumbuhan janin, komplikasi, meningkatkan derajat kesehatan.

Comments

Popular posts from this blog

PENEMUAN MINERAL

MAKANAN ASIA TENGGARA

LANGKAH-LANGKAH MENGADAKAN PENYULUHAN KESEHATAN